Start di posisi pertama memang tidak jaminan akan finish di posisi pertama saat balapan. Banyak faktor yang sangat menentukan sebuah kemenangan. Fisik oke. Motor oke. Keberuntungan? Tunggu dulu.
Hal itulah yang dialami oleh pembalap Bali yang tergabung dalam tim YROI Bali Banten Racing Team, Kuswanto. Kondisi fisik yang prima dan posisi grid 1 saat menjelang race masih belum cukup untuk mengulang prestasi seperti yang diukir saat Yanaha Sunday Race seri terakhir tahun lalu.
Saat awal-awal race, Kuswanto alias Wanto masih bertaji fight di posisi depan hingga akhirnya mesin Yamaha R25 yang ada logo panda nya mendadak mati. Syukurnya Wanto masih bisa fight dan finish di posisi ke 4. Sebenarnya Wanto finish di posisi 5. Tapi karena pembalap yang ada di posisi 4 kena penalti +5 detik, maka Wanto naik menjadi juara 4.
Not bad bro. Seri 2 ayo hajarrrrr 😁
Posting Komentar