Kebijakan Premium vs Pertamax



Sesuai instruksi pemerintah yang mengharuskan untuk mobil dengan kubikasi diatas 1500cc harus meneguk pertamax per 1 Mei 2012 ini, sepertinya dilapangan bakal banyak menuai masalah. Pertama adalah bagaimana cara membedakan mobil diatas dan dibawah 1500cc. Apakah dengan menunjukkan STNK sebelum membeli premium?? Apa ga ribet?? Terus para pecinta mobil tua pun pasti akan teriak mengingat mobil-mobil klasik rata-rata berkubikasi besar diatas 1500cc. Apa ga bakal pusing tuh para petugas di lapangan??
Kenapa ga pemerintah mulai memprogram rencana jangka panjang moda transportasi massal. Jangan cuma buat program yang berimplikasi pendek dan terkesan dipaksakan. Jangan juga buat jalan terus. Selebar-lebarnya jalan niscaya suatu saat akan sesak juga. Atau mungkin bisa juga meniru negeri tetangga yang menerapkan aturan pajak yang mahal untuk kepemilikan mobil dan meringankan pajak untuk angkutan umum.

1 Komentar

  1. sepertinya pemerintah udah kepepet banyak kepentingan,..serba dadakan n hasilnya biasanya berantakan :D

    BalasHapus

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama